fbpx ...

University College of London

University College of London

kampunginggrisonline.id (Mengenal Lebih dekat University College of London, UCL) – Apakah kamu penggemar Coldplay? Tahukah kamu ternyata beberapa angota dari band pop paling sukses di abad ke 20-an ini merupakan lulusan dari University College of London. Chris Martin merupakan alumni UCL jurusan Greek and Latin, lalu Will Champion (Anthropology), Jonny Buckland (Mathematics) dan Guy Berryman.

UCL merupakan salah satu perguruan tinggi terbaik yang dimiliki Inggris dengan reputasi yang telah dikenal di seluruh dunia. Terletak di usat kota London, Inggris. UCL merupakan Universitas tertua ke 3 di Inggris setelah Oxford dan Cambridge.

Apa saja sih keunggulan dari Universitas yang menjadi salah satu pendiri Russell Group (organisasi 24 universitas paling bergengsi di Inggris yang menempati peringkat 10 dunia) yuk simak sampai akhir.

Profil dan Sejarah Singkat UCL

Dikenal juga sebagai London’s Global University, University College of London merupakan salah satu Universitas terkemuka yang memiliki sejarah panjang dan pengaruh yang besar pada keilmuan dunia. Didirikan pada tahun 1826 UCL menjadi perintis dalam pendidikan tinggi yang merangkul prinsip meritokrasi, mengakui siswa berdasarkan prestasi akademik mereka, bukan latar belakang sosial atau agama.

Dalam proses pendirian University College of London terdapat dua orang paling berpengaruh asal Skotlandia, pengacara Henry Brougham dan penyair Thomas Campbell, sedangkan ide-ide radikal filsuf Jeremy Bentham tentang pendidikan dan kesetaraan adalah inspirasi utama pendirian UCL.

Terletak di pusat kota London, kampus UCL memiliki ciri arsitektur bersejarah yang sangat indah, salah satu bangunan bersejarah di sana adalah Wilkins Building. Universitas ini juga merupakan Universitas pertama di Inggris yang mengakui kesetaraan gender yang menerima perempuan dan memperbolehkan mereka memperoleh gelar akademis.

Selain unggul pada sistem pendidikan UCL telah banyak mencatatkan daftar-daftar tokoh penting paling berpengaruh, seperti Alexander Graham Bell, Sir William Ramsay, Francis Crick dan masih banyak lagi. Selain itu Universitas ini juga terkenal sangat terbuka dan memiliki toleransi yang tinggi, sehingga Universitas ini menjadi salah satu Universitas yang menjadi destinasi utama para mahasiswa internasional.

Rangking University College of London

Menurut penilaian QS World University Rankings University College of London berada di peringkat 10 dalam daftar Universitas terbaik dunia, dan konsisten mempertahankan rangking tersebut selama 12 tahun berturut-turut, yang saat ini telah naik peringkat ke rangking #9 menurut perhitungan QS World University Rankings.

Fakultas University College of London

Terdapat 11 fakultas yang tersedia di University College of London:

  • Faculty of Arts and Humanities (266)
  • Faculty of Mathematical and Physical Sciences (48)
  • Faculty of Social and Historical Sciences (30)
  • Faculty of Engineering Sciences (26)
  • Faculty of Life Sciences (13)
  • Faculty of the Built Environment (11)
  • Faculty of Brain Sciences (10)
  • Faculty of Medical Sciences (8)
  • IOE (7)
  • Faculty of Laws (6)
  • Faculty of Population Health Sciences (1)

Beberapa jurusan unggulan yang dimiliki oleh University College of London antara lain:

  • Arts and Humanities
  • Brain Sciences
  • Built Environment
  • Engineering Sciences
  • Laws
  • Life Sciences
  • Mathematical and Physical Sciences
  • Medical Sciences
  • Population Health Sciences
  • Social and Historical Sciences
  • Education
  • Architecture
  • Archaeology
  • Anthropology
  • Geography
  • arts and humanities
  • psychology
  • anatomy
  • pharmacy
  • life sciences
  • medicine and dentistry.

Persyaratan Mendaftar University College of London

Program Gelar Sarjana

  • Persyaratan akademik yang diakui seperti A Level / IB Diploma / French Baccalureat / Aps / Foundation / Access (kualifikasi bisa berbeda-beda tergantung program studi)
  • Mendaftar melalui akun UCAS
  • Bahasa Inggris (IELTS: 6.5 – 8.0 / TOEFL iBT: 92-110 / Tes bahasa lain yang setara)
  • Biaya: £16,500

Program Pascasarjana/Master

  • Mengisi formulir aplikasi
  • CV
  • Personal Statement
  • Dua surat rekomendasi
  • Transkrip nilai (IPK minimal 3.0/4 – 3.3/4)
  • Bahasa Inggris (IELTS: 6.5 – 8.0 / TOEFL iBT: 92-110 / Tes bahasa lain yang setara)
  • Biaya: £17,250

Program Doktoral

Menghubungi calon supervisor di UCL:

  • Kualifikasi akademik (informasi tentang insitusi terkait, transkrip nilai keseluruhan dan tahun kelulusan).
  • Resume pengalaman riset
  • Resume hasil penelitian yang telah diterbitkan
  • Rencana pendanaan Studi

Mengirimkan proposal penelitian awal (500 kata) dikirimkan ke supervisor di University College London yang berisi topik, tujuan dan metodologi penelitian. Apabila disetujui calon mahasiswa bisa mengembangkan outline  menjadi proposal final.

Persyaratan tersebut merupakan persyaratan umum yang harus dipenuhi, masing-masing fakultas dan program studi biasanya memiliki persyaratan khusus yang berbeda-beda. Visa dan bukti kemampuan bahasa Inggris yang dapat dipertanggung jawabkan dengan sertifikat merupakan syarat wajib yang harus dipenuhi. Untuk kamu yang merasa kemampuan bahasa Inggrisnya belum mencukupi untuk bisa memperoleh skor yang disyaratkan. Yuk persiapkan diri belajar bahasa Inggris di Titik Nol English Course dan dapatkan program pembelajaran terbaik untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dan memperoleh skor terbaik pada tes TOEFL ataupun IELTS.

Biaya Kuliah University College of London

Biaya kuliah berikut ini adalah perhitungan kasar rata-rata kebutuhan untuk studi di UCL yaitu sebesar £19.720 atau sekitar Rp325.000.000 untuk tiap semester. Sementara estimasi biaya hidup bisa berbeda-beda untuk setiap kota di Inggris, tergantung juga pada gaya hidup masing-masing calon mahasiswa. Perhitungan kasarnya yaitu di angka Rp20.000.000 hingga Rp24.000.000 (biaya rata-rata tinggal di perkotaan London) sementara biaya akomodasi tempat tinggal berkisar antara Rp10.000.000 hingga Rp15.000.000 berupa apartemen. Pilihan lainnya yang lebih ekonomis adalah asrama, biayanya berkisar antara Rp7.000.000 Rp11.000.000.

Beasiswa Studi University College of London

Mengingat biaya dan nilai mata uang Euro yang cukup tinggi, terdapat beberapa daftar beasiswa yang bisa diaplikasi untuk kamu yang ingin lanjut studi ke UCL.

  • Beasiswa LPDP (fully funded)
  • Beasiswa UCL Global Undergraduate Scholarship (biaya kuliah penuh + tunjangan)
  • Beasiswa GREAT Scholarship (biaya kuliah £10.000)
  • Beasiswa Chevening (fully funded)
  • Baxendale Scholarship (£12.900)
  • UCL Global Master Scholarship (£15.000)
  • Division of Madecine Postgraduate Bursary (£5.000)

Persiapan Mendaftar Lolos University College of London

Sedang mempersiapkan diri untuk mendaftar ke University College of London ataupun Universitas terbaik dunia lainnya? Yuk konsultasikan bersama konsultan study abroad dari kampunginggrisonline.id yang siap bantu kamu mempersiapkan diri untuk kuliah luar negeri menjadi lebih terarah.

Skor TOEFL / IELTS stagnan segitu-gitu aja? Mana bisa untuk mendaftar study abroad? Yuk cek pilihan program intensif belajar bahasa Inggris online dari kami yang akan buatmu advance bahasa Inggris dengan waktu singkat.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Seraphinite AcceleratorOptimized by Seraphinite Accelerator
Turns on site high speed to be attractive for people and search engines.