Situs Belajar IELTS Gratis
kampunginggrisonline.id (Situs Belajar IELTS Gratis) – Hallo pecinta bahasa Inggris, apakah saat ini kamu sedang sibuk mempersiapkan diri untuk mengikuti tes IELTS? Tentunya belajar IELTS adalah hal pertama dan utama yang harus kamu persiapkan. Tapi sebelum kamu mulai belajar IELTS, pastikan dahulu bahwa kamu sudah menemukan metode belajar IELTS yang tepat.
Table of Contents
ToggleSelain belajar IELTS melalui kursus bahasa Inggris IELTS yang berbayar, kamu juga bisa memanfaatkan situs-situs online gratis yang menyediakan pembelajaran IELTS yang juga tidak kalah menarik. Jika kamu adalah tipe orang yang cenderung memerlukan me time dalam belajar IELTS, belajar melalui situs-situs gratis bisa menjadi solusi yang tepat.
Kelebihan belajar IELTS dari situs belajar gratis adalah, kamu bisa menyesuaikan waktumu karena jadwal belajarnya bisa kapan saja dan di mana saja. Kamu tidak perlu khawatir, karena ada banyak situs online yang menyediakan pembelajaran IELTS secara gratis. Mari langsung saja kita simak situs-situs belajar IELTS gratis di bawah ini. Check this out!
6 Situs Belajar IELTS Gratis
1. IELTS for Free
IELTS for Free – https://ieltsforfree.com/
IELTS for Free adalah situs persiapan IELTS gratis yang banyak menyediakan konten belajar IELTS. Situs ini memiliki banyak materi IELTS yang berguna, khususnya 4 materi yang diujikan dalam tes IELTS. Selain itu, ada juga konten belajar IELTS yang berformat video sehingga akan memudahkan kamu yang lebih cenderung menyukai pembelajaran menggunakan audio visual.
Situs Belajar IELTS Gratis
2. IELTS IDP
IELTS IDP – https://ielts.idp.com/
Situs ini menawarkan menu pembelajaran untuk persiapan IELTS lengkap dengan penjelasan tentang mekanisme ujian dari masing-masing materi yang diujikan dalam IELTS. Sama seperti situs sebelumnya, pada situs IELTS IDP ini kamu juga akan menemukan konten pembelajaran IELTS berbasis video.
Baca juga: Nilai Minimal TOEFL dan IELTS
3. Goodluck IELTS
Goodluck IELTS – https://www.goodluckielts.com/
Situs belajar IELTS yang satu ini memang menyediakan pembelajaran dari semua materi pada tes IELTS, namun secara khusus situs ini berfokus hanya pada kemampuan speaking. Oleh sebab itulah, situs ini banyak menyediakan contoh topik dan pidato untuk meningkatkan kemampuan speaking-mu.
Situs Belajar IELTS Gratis
4. IELTS Buddy
IELTS Buddy – https://www.ieltsbuddy.com/
Pada situs IELTS Buddy ini kamu akan mendapatkan pembelajaran beserta latihan soal pada tiap sesi tes kemampuan, baik itu sesi tes writing, speaking, reading, maupun listening. Selain itu, situs ini juga memberikan soal-soal tes dengan jumlah soal yang cukup banyak dan topik yang beragam. Dengan begitu, kamu akan dituntut untuk mengasah kemampuan kamu dalam mengerjakan soal pada tes IELTS.
Baca juga: Latihan Soal Structure TOEFL
5. IELTS Materials
IELTS Materials – https://ieltsmaterial.com/
Buat kamu yang berfokus untuk mengumpulkan tips untuk menghadapi tes IELTS, situs ini sangat cocok buat kamu karena di sini kamu akan banyak menemukan rangkuman-rangkuman tips pembelajaran IELTS. Tidak hanya itu, kamu juga akan mendapatkan soal-soal atau bahan ujian yang disertai juga dengan jawabannya.
Situs Belajar IELTS Gratis
6. IELTS Simon
IELTS Simon – https://ielts-simon.com/
Situs belajar IELTS gratis yang terakhir adalah situs yang dikelola oleh Simon seorang mantan penguji (examiner) IELTS. Pada situs ini kamu akan mendapatkan latihan, ringkasan e-book, contoh soal dan jawaban dari ujian-ujian IELTS serta masih banyak lagi. Konten pembelajaran IELTS dalam situs ini selalu di-update secara berkala, sehingga kamu akan terus mendapatkan informasi terbaru mengenai tes IELTS.
Nah itulah 6 situs belajar IELTS gratis yang bisa kamu akses untuk menunjang proses belajar IELTSmu. Belajar IELTS melalui situs-situs di atas memiliki beberapa keuntungan, yaitu hemat biaya dan efisiensi waktu belajar. Namun, ada kalanya kamu juga membutuhkan bimbingan langsung dari para pengajar-pengajar tutor yang berpengalaman. Dan tidak dipungkiri juga bahwa belajar IELTS dengan kursus IELTS adalah langkah yang tepat. Jika kamu menginginkan kursus IELTS yang terintegrasi dengan baik, gabung saja di Titik Nol English Course.
Program Kursus IELTS Online
IELTS Prep
Tips & Trick mendapat skor IELTS tinggi (Cocok untuk yang belum pernah kursus/tes IELTS).
- Kapasitas Kelas: Maks. kelas Writing & Speaking 15 siswa per kelas; Listening & Reading 25 siswa per kelas
- Bisa pilih Kelas Siang (10.00-14.30 WIB) atau Kelas Malam (18.30-21.40 WIB)
-
Kelas Siang:
Rp2.950.000Rp1.250.000 -
Kelas Malam:
Rp2.950.000Rp1.450.000
- Durasi Belajar:
- Kelas Siang: 4 Minggu
- Kelas Malam: 6 Minggu
- Hari Belajar:
- Kelas Siang: Senin-Jumat
- Kelas Malam: Senin-Kamis
- Total Durasi:
- Kelas Siang: 60 Jam
- Kelas Malam: 72 Jam
- Live Meeting on Zoom
- Include: Pre-Test
- Bonus 4x Kelas Scholarship Mentoring
- Class Recording
- Rincian materi
Exclusive IELTS
Kelas IELTS Prep. Academic Online yang lebih intensif dengan kapasitas maksimal: 6 siswa!
- Maksimal 6 siswa per kelas
- Hanya ada Kelas Malam (18.30-21.40 WIB)
-
Rp4.950.000Rp2.450.000
- Durasi Belajar: 6 Minggu
- Hari Belajar: Senin-Kamis
- Total Durasi: 72 Jam
- Live Meeting on Zoom
- Include: Pre-Test
- Bonus 4x Kelas Scholarship Mentoring
- Class Recording
- Rincian materi
- Bonus merchandise: Modul cetak & Kaos Exclusive Titik Nol
IELTS Scoring
Full latihan soal dan pembahasan untuk persiapan sebelum real test (Cocok untuk yang pernah kursus/tes IELTS).
- Kapasitas Kelas: Maks. kelas Writing & Speaking 15 siswa per kelas; Listening & Reading 25 siswa per kelas
- Hanya ada Kelas Malam (18.30-21.40 WIB)
-
Rp1.140.000Rp650.000
- Durasi Belajar: 2 Minggu
- Jadwal Belajar: Senin & Rabu pukul 18.30-21.40 WIB; Selasa & Kamis pukul 18.30-20.00 WIB
- Total pertemuan: 16 Pertemuan
- Live Meeting on Zoom
- Include: Pre-Test
- Bonus 4x Kelas Scholarship Mentoring
- Benus 2 Minggu Bimbingan Tambahan untuk yang sudah daftar tes IELTS
- Class Recording
- Rincian materi
Promo akan berakhir dalam: